You are currently viewing Anggota Saka Pariwisata Demak Magang dan Praktik di DeGeGa

Anggota Saka Pariwisata Demak Magang dan Praktik di DeGeGa

Demak- Saka Pramuka Pariwisata Kwartir Cabang Demak melakukan magang dan praktik di destinasi wisata DeGeGa ( Demak Green Garden). Magang ini juga menjadi Kerjasama yang baik antara  Saka Pariwisata dan DeGeGa untuk memberikan ketrampilan dan pengalaman kerja bagi anggota Saka. Selain hal tersebut ini juga untuk implementasi krida penyuluh pariwisata untuk sadar berwisata.

Magang ini dilakukan selama delapan hari (14-21/4/2024) kebetulan dengan meningkatnya kunjungan wisatawan di liburan lebaran. Magang ini menjadi tahun kedua setelah tahun kemarin juga melakukan kerjasama antara kedua pihak.

Kesempatan magang ini sudah sesuai kurikulum yang ada di Saka Pariwisata Demak untuk menambah pengalaman dan ketrampilan kerja. Sehingga anggota Saka Pariwisata Demak siap masuk dalam dunia kerja utamanya di bidang Pariwisata.

DeGeGa akan membagi anggota Saka yang magang di tempatkan di penjagaan parkir, penjualan tiket dan ditugaskan pada wahana lainnya. Jam kerja dimulai dari pukul 08.00 – selesai sama dengan karyawan regular yang bekerja disana.

Farah sebagai anggota Saka mengungkapkan “ Kesempatan magang memberikan kesempatan anggota Saka untuk mengenal dunia kerja lebih luas. Selain memberikan ketrampilan dalam magang ini juga meningkatkan public speaking bagi anggota Saka. Menyiapkan anggota Saka lebih siap memasuki dunia kerja” ungkap Farah.

Farah juga menambahkan “ bagi anggota Saka pariwisata yang aktif dan melakukan magang dengan baik aka nada kesempatan untuk kerja paruh waktu di jam libur. Selain itu anggota Saka bisa bekerja di waktu bebas atau ramai saat DeGega  membutuhkan tambahan tenaga. Sehingga peluang ini bis akita manfaatkan untuk menambah pengalaman kita semua” pungkas Farah. (Dinpar/Eza)

Leave a Reply