Demak-Dinas Pariwisata Kabupaten Demak berhasil adakan Podcast dengan Ngobrol Penuh Inspirasi bersama narasumber berkompeten penuh inspiratif di mini studio Dinparta, Jum’at (11/10/24).
Obrolan bersama Narasumber yang masih eksis diusia muda Nisya dari Desa Cabean yang menggeluti Konveksi Karina. Kesempatan Ngopi ” ngobrol penuh inspiras” ini dihadiri pula Andri dari Dinakerind dan dipandu host ceria Dinparta Ayu.
Dalam kesempatan kali ini Nisya yang merupakan owner dari konveksi karina yang meneruskan usaha dari orangtua. Sebagai pengusaha muda untuk menggeluti usaha Konveksi Karina yang memproduksi celana dalam. Nisya menyampaikan “bahwasannya produk yang dihasilkan berkualitas baik tidak kalah dengan produk diluaran. Produk kami ada beraneka ragam namun belum dikenal oleh masyarakat luas. Namun sebenarnya produk kami memiliki kualitas baik dengan harga terjangkau atau hemat berkualitaa” ungkap Nisya.
Andri juga menguatkan ” bahwa kita dari Dinakerind senantiasa melakukan pendampingan dan melakukan pelatihan agar UKM. Hal ini bertujuan agar semakin meningkat dan dikenal masyarakat luas, akan dibantu perizinan dan penguatan untuk megunakan produk lokal. HAKI Merk juga akan ditekankan agar merk bisa dipertahankan dan menjadi branding kita” ungkap Andri.
“Kendala yang dihadapi adanya produk kita belum banyak dikenal msyarakat luas, dan masyarakat masih sering menggunakan produk yang sudah terkenal. Harapannya melalui kegiatan ini bisa menjadikan masyarakat Demak untuk menggunakan produk lokal kita yang berkualitas. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kesejahteraan UKM dan masyarakat Demak” pungkas Andri. ( Dinpar/Eza)