You are currently viewing Forum Satu Data Indonesia Triwulan IV

Forum Satu Data Indonesia Triwulan IV

Demak – Dibuka dan dipimpin oleh Kepala BAPPELITBANGDA Kab.Demak, Masbahatun Niamah, Forum Satu Data Indonesia Triwulan IV, dipenghujung tahun 2023 berlangsung di ruang pertemuan BAPPELITBANGDA, Selasa, (28/11/23).

Dalam kegiatan yang berlangsung, turut hadir perwakilan BPS Kab.Demak (Masrurui Zein), Ka.Bid Statistika dan Persandian DINKOMINFO Kab.Demak (Agus Pramono), Ka.Bid Tata Ruang DINPUTARU Kab. Demak, Naning dan pihak BAPPELITBANGDA Demak (Ali Ahmadi).

Acara yang berlangsung turut pula dihadiri dua puluh tujuh perangkat daerah Kab.Demak. Dari Kedua Puluh tujuh perangkat daerah yang hadir, Dinas Pariwisata Demak diwakilkan oleh keberadaan admin data Demak, Jelita.

“Adanya forum Satu data Indonesia yang dihadiri dua puluh tujuh perwakilan Perangkat Daerah Kab. Demak diharapkan mampu mencapai kesepakatan bersama dalam penyusunan SK tim penyusunan data Geospatial.”kata Masbahatun

Lanjutnya, selain membahas mengenai kesepakatan bersama perihal penyusunan SK tim penyusunan data Geospatial. Forum yang berlangsung dan turut dihadiri Sekretaris masing masing perangkat daerah Kab.Demak, diharapkan mampu menumbuhkan sinergitas dan kolaborasi antara wali data pendukung, yakni Sekretaris dengan admin data yang ditunjuk di setiap perangkat daerah.

Dirinya menambahkan, adanya kolaborasi dan sinergitas yang terbentuk antara wali data pendukung dan admin data, diharapkan mampu memberikan dan menyajikan data berkualitas yang valid untuk selanjutnya diserahkan kepada coordinator data, pihak BAPPELITBANGDA Demak.(Dinparta/jm)

Leave a Reply