You are currently viewing Apel Pagi di Lapangan Setda Kab. Demak

Apel Pagi di Lapangan Setda Kab. Demak

Dalam rangka memperingati HUT Korpri ke-49, yang jatuh pada tanggal 29 November 2020, pada hari Jum’at pagi, pada pukul 07.00 WIB, berlangsung Apel pagi di lapangan Setda Kab. Demak.

Apel pagi yang dihadiri oleh seluruh OPD di Kab. Demak, beserta Polri dan TNI tersebut, dipimpin langsung oleh Bapak Drs. Joko Sutanto, selaku Wakil Bupati Kab. Demak. Dalam arahan isi pidato Bapak Wakil Bupati tersebut menyampaikan bahwasannya di bawah naungan Korps Pegawai Negeri Indonesia, Aparatur Sipil Negara harus tetap semangat dalam melayani dan mempersatukan bangsa dan negara.

Salah satu contoh nyata hal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, terkhusus masyarakat Kab. Demak, adalah dengan melanjutkan acara kerja bakti bersama di sepanjang tepi, taman dan sungai Kali Tuntang Kab. Demak, selepas apel berlangsung.

Bapak Wakil Bupati juga berharap, dengan diselenggarakannya ajang kerja bakti bersama tersebut dapat mengantisipasi lonjakan debit air yang tertampung saat musim hujan telah tiba, hingga menyebabkan banjir nantinya, di lingkungan Sungai Kali Tuntang. Hal lainnya yang diharapkan adalah, tetap terjaganya keindahan dan kebersihan Taman Kali Tuntang yang merupakan salah satu objek wisata di Kab. Demak.