Krida Kuliner Siap Berkunjung ke OKADE

Demak – Saka Pariwisata Kwartir Cabang Demak memiliki tiha Krida yaitu Krida Pemandu Wisata, Penyuluh Wisata dan Kuliner Wisata.

Krida Kuliner Wisata adalah salah satu krida Saka Pariwisata, yang bertujuan untuk memberikan kecakapan bagi Pramuka untuk dapat membuat, menyajikan dan melestarikan makanan khas lokal sebagai salah satu daya tarik wisata. Krida Kuliner Wisata memiliki dua SKK ” syarat kecakapan kusus ” antara lain SKK Masakan Khas Lokal dan juga SKK Makanan Ringan Khas Lokal.

Dari Krida Kuliner, Dewan beserta Anggota Saka Pariwisata dapat menciptakan berbagai kegiatan variatif sebagai pengembangan serta implementasi dari SKK yang ada di Krida Kuliner Wisata.

Dari mulai mengedukasi, praktik memasak makanan” khas lokal, berkunjung di berbagai wisata kuliner yang ada di kabupaten Demak pun sudah terlaksana.

Farah sebagai Ka. Dewan Saka Pariwisata Demak mengungkapkan “Krida Kuliner Wisata merupakan salah satu Krida yang tidak kalah seru dengan Krida lain, dari mulai kegiatan nya yang variatif, kita juga bisa praktik memasak hingga berkunjung ke berbagai wisata kuliner yang ada di kab. Demak, kami mempunyai planning bahwasanya pada bulan depan Saka Pariwisata akan berkunjung di berbagai tempat kuliner salah satunya Di Okade Coffe & Resto yang menyuguhkan berbagai macam makanan dari mulai masakan lokal hingga kekinian, dan juga menyediakan space produk UMKM Kab. Demak” ungkap Farah.

Ka. Dewan Saka Pariwisata menyampaikan bahwasanya Saka Pariwisata akan berkunjung ke salah satu Resto kekinian di Kabupaten Demak yang bernama Okade Coffe & Resto pada bulan depan. Dengan harapan semoga generasi milenial dapat lebih mengenal berbagai masakan khas lokal serta produk UMKM yang ada di kabupaten Demak dan dapat mengenalkan produk tersebut ke kalangan masyarakat.

Leave a Reply