You are currently viewing Kunjungan Tamu Kab.Pali Sumatera Selatan

Kunjungan Tamu Kab.Pali Sumatera Selatan

Demak – Dinas Pariwisata Demak kembali bersinergi bersama lintas OPD lain di Kab.Demak. Untuk kali ini, Dinas Pariwisata berkesempatan mendampingi kunjungan Tamu Kab.Pali Sumatera Selatan bersama Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kab. Demak, Selasa, (24/10/23).

Kunjungan dilangsungkan di lokasi wisata religi Demak, Masjid Agung Demak dan Komplek Makam Raja raja Demak, yang direncanakan akan dilanjutkan ke Makam Kanjeng Sunan Kalijaga yang berada di lingkungan Kadilangu.

Pendampingan Dinas Pariwisata, dikoordinir langsung oleh Sekretaris Dinas Pariwisata Demak, Kurnia Zauharoh, bersama Ka.Bid Promosi dan Pemasaran Dinas Pariwisata Muklis, beserta empat pegawai Dinas, Noor Hidayanto, Joko, Endah dan Jelita.

“Adanya Pendampingan tamu tamu daerah yang berkesempatan berkunjung ke Demak untuk singgah dan lebih mengenal sejarah keIslaman Demak merupakan salah satu bentuk upaya Pem.Kab.Demak, Khususnya Dinas Pariwisata, dalam rangka melakukan promosi wisata dan mengenalkan Sejarah serta potensi wisata lain yang dimiliki Demak kepada pendatang.”kata Kurnia Zauharoh

Dirinya pun menambahkan, dari pendampingan dan bentuk keramah tamahan serta pelayanan yang diberikan kepada para tamu yang singgah ke Demak, diharapkan mampu menumbukan perasaan rindu dan enggan meninggalkan Demak. Hingga lama waktu kunjungan tamu serta wisatawan di Demak akan terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun.(Dinparta/jm)

Leave a Reply